Tuesday

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Chat

Seakan ingin menjadi pemain nomor satu, Samsung terus berupaya menggempur pasaran dengan senjata-senjata anyarnya. Setelah mengeluarkan jagoannya Samsung Galaxy S III beberapa waktu lalu, kini vendor yang berbasis di Korea Selatan itu kembali mengumumkan ponsel cerdas lainnya bernama Galaxy Chat.

Tak salah jika ponsel cerdas ini memberikan embel-emmbel "chat" pada namanya. Pasalnya Galaxy Chat memang sengaja menyasar untuk kalangan remaja yang hobi berkomunikasi dengan orang sekitar terutama dengan jejaring sosial. Selain menyuguhkan papan QWERTY untuk kemudahan pengetikan, smnartphone ini juga bakal dilengkapi dengan berbagai aplikasi sosial network dan fitur Chat ON messeger yang dapat diakses secara langsung menggunakan tombol khusus.

Berbicara display, dari sinilah semu konten didalamnya bakal ditampilkan. Ia mengadospi layar sentuh jenis TFT berukuran 3 inci. Layar kapasitif tresebut memiliki resolusi 240x320 piksel dan mampu memproduksi hingga 256ribu warna. Juga dilengkapi dengan antar muka UI khas Samsung yakni Touchwiz UX. Sayang disektor dipsplay ini tidak dilindungi oleh kaca anti gores.

Samsung Galaxy Chat

Urusan sistem operasi, Android Ice Cream Sandwich (ICW) dipilih oleh Galaxy Chat guna menghadirkan beragam aplikasi android. Sayangnya, OS android tersebut tidak didukung dengan performa yang mumpuni layaknya HTC One X. Untuk mengangkat kinerjanya, ia hanya menyematkan prosesor berkecepatan 850 MHz.

Beranjak ke sektor entertaiment, Galaxy Chat menanamkan fasilitas pengebadian gambar berupa kamera. Fasilitas kamera ini tidak jauh berbeda dengan kamera milik Blackberry Curve 9220 yang sama-sama membenami kamera berkekuatan 2 megapiksel. Selain itu, pada ranah entertainment ini juga akan diperkaya dengan berbagai fitur hiburan menarik seperti mp3/ mp4 player, audio/ video player, radio Fm, java dan game. Dan semua file hiburan dan hasil jepretan gambar maupun perekaman video dapat disimpan melalui memori internal berkapasitas 4GB yang dapat diekspansi dengan microSD hingga 32GB.

Demi memenuhi kebutuhan wajib berupa internet kepada para penggunanya, Galaxy Chat bakal menyuntikkan jalur koneksi yang terbilang sangat baik yakni kanal HSDPA berkecepatan 7.2 Mbps dan HSUPA berkecepatan 5.76 Mbps. Didalamnya juga tersedia beragam aplikasi online seperti facebook, twitter, gmail, youtube, google talk, dan aplikasi lain yang dapat diunduh melalui android market.

Sementara agar proses berbagi file berjalan dengan baik, maka bluetooth versi 3.0 with A2DP dan microUSB versi 2.0 telah dipersiapkan oleh Samsung. Oya, hampir kelupaan Galaxy Chat juga menyediakan jalur WiFi yang dapat diaktifkan untuk terhubung ke alam maya diarea hotspot.

Spesifikasi Samsung Galaxy Chat
- Jaringan: 2G GSM 850 / 900 / 1800 / 1900; 3G HSDPA 900 / 2100
- Layar: TFT capacitive touchscreen, 256K colors, 240 x 320 pixels, 3.0 inches (~133 ppi pixel density)
- Touchwiz UX UI
- Memori internal: 4 GB storage
- microSD, up to 32GB
- Kamera: 2 megapiksel
- OS: Android Ice Cream Sandwich
- Prosesor: 850 MHz
- Konektivitas:  GPRS, EDGE, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth v3.0 with A2DP, microUSB v2.0
- HSDPA, 7.2 Mbps; HSUPA, 5.76 Mbps
- Java MIDP emulator
- GPS with A-GPS support and GLONASS
- Stereo FM radio with RDS
- Baterai: Standard battery, Li-Ion 1200 mAh

Harga Samsung Galaxy Chat
Di Indonesia sendiri, kabarnya Galaxy Chat bakal segera hadir di bulan juli 2012 ini. Untuk bandrolnya, pihak Samsung memang belum memberikan bocoran secara resmi terkait harga Galaxy Chat. Namun begitu, banyak juga yang berspekulasi jika bandrol ponsel ini diperkirakan berada dibawah Rp. 2 jutaan.

Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy Chat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Anonymous

0 komentar:

Post a Comment